Tuesday, December 28, 2010

Kabar Lama, Sebuah Nama di Kabar UGM

Kabar UGM Online, Edisi 84/V/21 Juli 2009
http://www.ugm.ac.id/index.php?page=headline&artikel=70

UGM REBUT 8 PENYAJI TERBAIK PD PIMNAS XVIII

Yogya KU,


UGM merebut delapan penyaji terbaik pada Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (Pimnas) XVIII di Universitas Andalas, Padang, 11 - 14 Juli 2005. Dari 83 PTN/PTS, yang mengikuti Pimnas, UGM berhasil menduduki peringkat ke-2 setelah Institut Pertanian Bogor. Peringkat ini diperoleh UGM setelah mahasiswanya menampilkan 25 finalis, yang secara keseluruhan menyabet predikat penyaji terbaik I pada 8 bidang, peringkat 2 pada 4 bidang, dan peringkat 3 pada 5 bidang.



Kedelapan bidang yang didominasi UGM adalah bidang
  1. Presentasi dan Poster Program Kreativitas Mahasiswa, Alat Pengepres Eceng Gondok Ergonomis, oleh Kurniawan Parwanto, Wawan Tri Hartanto, Benny Sucipto, Yayon Agus Fakthurohman];
  2. Poster Ilmiah PKM Bidang Teknologi (PKTM) 2 [judul ?Mesin Pemisah Sampah (dahar) sebagai Bagian Sistem Pengelolaan Sampah Terpadu Zero Waste? oleh Arief Faktur Rahman, Ani Darwati, Dheni Soeryantho, Rudy Husen Ridwan, dan Suhendro Arianto];
  3. Pesentasi Ilmiah PKM Bidang Kewirausahaan (PKMK), Top Alarm: Alarm Sepeda motor Tanpa Rasa Takut, oleh I Made Darma Jaya Santika, Ibnu Arifin Lukman, Donny Farista Gunawan];
  4. Poster Ilmiah PKM Bidang Kewirausahaan (PKMK), Pemanfaatan Lokal Sebagai Bahan Dasar Chips Jagung Tortila Modifikasi Bumbu Dalam untuk Skala Industri Kecil, disusun oleh Giarsih, Retnosyari Septiyani, Diyah Ari Isnaini, Rianan Ariwati, Purwari M.A.P., Tri Hastuti];
  5. Presentasi Ilmiah PKM Bidang Pengabdian Kepada Masyarakat (PKMM), Penerapan Ketel Uap Untuk Pengembangan Industri Pengolahan Tahu di daerah Srandakan, Bantul, Yogyakarta, oleh Aceng Haris Surahman, Hari Winanto, Yogi Sudraji, Afik Hardanto];
  6. Presentasi Ilmiah PKM Bidang Kewirausahaan dan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKMK/M) Pembuatan Modul dan Sofware Mekanika untuk Menarik Minat Belajar Ilmu Fisika, oleh Bowo Suranto, Muchamad Chusnan, Aprianto, Rachmad Resmiyanto;
  7. Presentasi Ilmiah PKM Bidang Penelitian (PKMP), Pengaruh Pemberian Ekstrak Ubi Kayu Pahit Per Gaster Terhadap Jejas Hepatoseluler Pada Tikus Putih Betina yang Diinduksi dengan Karbon Tetraklorida, oleh Tania Tedjo M, Lucia Nauli Simbolon, Maria Silvia Merry, R. Arian Datusanantyo]; dan
  8. Poster Ilmiah PKM Bidang Penelitian (PKMP), Pengaruh Pemberian Ekstrak Ubi Kayu Pahit Per Gaster Terhadap Jejas Hepatoseluler Pada Tikus Putih Betina yang Diinduksi dengan Karbon Tetraklorida?, oleh Tania Tedjo M, Lucia Nauli Simbolon, Maria Silvia Merry, R. Arian Datusanantyo]. (Mon)

No comments:

Post a Comment